Minggu, 03 Juli 2016

22 Pantai Terindah Di Indonesia Yang Wajib Kamu Kunjungi !


Tidak heran lagi jika Indonesia memiliki banyak pesona dan beragam kekayaan. Terutama di sektor pantai. Karena banyak sekali pantai – pantai yang memiliki pemandangan pantai terindah di dunia. Karena posisi geografis Indonesia sendiri terletak di belahan garis khatulistiwa, sehingga tak heran jika memiliki beberapa kekayaan pantai yang sangat luar biasa.
Nah berlibur ke pantai adalah pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu ceria bersama teman atau keluarga tercinta. tidak perlu berlibur jauh-jauh, negara kita Indonesia memiliki banyak sekali pantai eksotis yang sayang sekali untuk dilewatkan, yuk simak informasinya.

1. Pantai Pink, Pulau Komodo

 

 

Kebanyakan wisatawan mendambakan pemandangan pantai dengan hamparan pasir putih dipadu air jernih kebiruan. Tidakkah Anda menginginkan sesuatu yang berbeda? Jika iya, datang ke Pantai Pink di Pulau Komodo adalah pilihan yang tepat. Disebut Pantai Pink karena pantai ini memiliki pasir pantai berwarna pink. Warna pink ini konon berasal dari serpihan karang dan biota lain yang terbawa arus ke daratan dan bercampur dengan pasir pantai. Anda bisa berpetualang di pantai ini sambil snorkeling atau diving. Untuk pengalaman tak terduga, Anda bisa mencoba menjelajah di daratan untuk bertemu dengan penghuni terkenal pulau ini, apalagi kalau bukan komodo.

2. Tomini Bay, Sulawesi

 


Tomini Bay terletak di Sulawesi Utara. Karena lokasinya yang tak jauh dari garis ekuator atau khatulistiwa, pantai ini menjadi tempat yang tepat untuk menikmati waktu bersantai dengan cara berjemur. Pada pagi hari, Anda bisa menikmati matahari terbit kemudian menyapa para nelayan yang pulang dari berlayar. Anda juga bisa melakukan diving untuk melihat keragaman biota laut yang masih alami. Satu lagi yang nggak boleh ketinggalan, fresh seafood yang bisa Anda nikmati langsung di restoran yang ada di sekitar pantai.

3. Pantai Nihiwatu, Sumba

 

 

Pantai Nihiwatu masuk dalam urutan ke-17 dalam daftar CNN World’s 100 Best Beaches In The World. Pantai ini memiliki pasir yang putih, air laut super jernih dan yang paling menarik perhatian wisatawan yang datang adalah pemandangan matahari terbenamnya yang super cantik. Di sini terdapat Nihiwatu Resort yang mengesankan. Beberapa kegiatan yang dapat Anda lakukan di sini di antaranya diving, berselancar, menikmati sunset atau bergabung bersama penduduk lokal untuk menangkap gurita dan kepiting. Pantai ini dapat dicapai dengan pesawat terbang selama sekitar satu jam dari Bali, dan 90 menit dengan berkendara.

4. Pulau Weh

 


Pulau ini adalah titik paling barat tanah air kita, atau yang kerap disebut Sabang. Pulau yang sangat kecil ini memiliki tiga pantai yang luar biasa indahnya: Anoi Itam, Gapang, dan Iboih.

5. Raja Ampat, Papua

 


Semua lagi gempar dengan Raja Ampat, karena keindahannya yang luar biasa. Papua adalah titik timur di Indonesia. Sepertinya tak perlu dijelaskan lagi keindahan tempat ini. 

6. Pantai Senggigi, Lombok

 


Pantai Senggigi adalah tempat pariwisata yang terkenal di Lombok, NTB. Letaknya di sebelah barat pesisir Pulau Lombok. Untuk mencapai Pantai Senggigi dibutuhkan waktu kurang lebih 15 menit dari Kota Mataram menggunakan mobil. Untuk oleh2 atau cendera mata khas juga tersedia. Tepatnya di Jalan Raya Senggigi Km 7 terdapat pusat perbelanjaan berbagai cendera mata Lombok di Pasar Seni Senggigi (Art Market Senggigi). Untuk mencapai pantai sengigi tidak terlalu sulit sebenarnya.

7. Pantai Ora, Maluku Tengah


Pantai-Ora-1

Bisa dikatakan bahwa Pantai Ora adalah surga yang tersembunyi di Maluku Tengah. Keindahan Pantai Ora serupa dengan Pantai Boracay di Filipina atau Pantai Bora-Bora di Samudera Pasifik. Di pantai ini terdapat Ora Beach Resort yang menyediakan 6 cottage. Pesona pantai ini adalah air laut super jernih, di mana Anda bisa menikmati langsung keindahan karang dan dunia bawah laut dari perahu. Saat malam, anda bisa menikmati kerlip bintang yang indah di dermaga atau sembari duduk di beranda cottage.

8. Pantai Pangandaran, Jawa Barat

 

tempat-wisata-di-Pangandaran

Objek wisata yang merupakan primadona pantai di Jawa Barat ini terletak di Desa Pananjung Kecamatan Pangandaran dengan jarak ± 92 km arah selatan kota Ciamis.

9. Pantai Sawarna, Banten

 

pantai-sawarna-banten

Pantai Sawarna menyuguhkan keindahan pemandangan deretan pohon kelapa dan air laut Samudera Hindia yang jernih. Pantai Sawarna terletak di Desa Wisata Sawarna, Banten. Pantai ini memiliki pasir putih yang kontras dengan langit dan laut biru. Ombak di pantai ini sangat cocok digunakan sebagai lokasi surfing. Ombak di Pantai Sawarna sudah dicicipi oleh para peselancar dari Amerika, Australia, Jepang, dan Korea.

10. Pulau Belitung, Kepulauan Bangka Belitung

 

Pulau-Burung-Belitung

Keindahan Pulau Belitung mulai terekspos sejak adanya film Laskar Pelangi. Meskipun pulau ini terkenal dengan lada putih dan pertambangan mineral jenis C seperti timah putih, pasir kuarsa, tanah liat putih (kaolin), dan batu-batu granit, tetapi pulau ini memiliki keindahan pantai yang super indah. Pantai di Pulau Belitung berciri khas memiliki batu granit yang besar pasir lembut seputih salju, dan air laut biru super jernih

11. Tanjung Bira, Sulawesi Selatan

 

Indahnya-Tanjung-Bira-

Tanjung Bira adalah sebuah pantai alami yang terletak di Sulawesi Selatan. Pantai ini terkenal sebagai pantai berpasir seputih tepung. Anda bisa mencapai pantai ini dengan melakukan perjalanan dari Makassar selama kurang lebih 5 jam melewati Tanahberu dan dermaga Phinisi.

12. Pantai Derawan, Kalimantan Timur

 

Derawan-Feature-Image-1

Terletak di bagian timur pulau Kalimantan, pulau ini memiliki berbagai macam flora fauna laut yang langka di dunia. Kamu bisa berenang dengan ubur-ubur tak beracun dan kura-kura hijau terbesar di dunia disana.

13. Pantai Pandawa, Bali

 

pandawa

Pantai Pandawa adalah salah satu pantai terpencil di Bali dan memiliki julukan The Secret Beach. Terletak di Desa Kutuh, sebelah selatan Bali. Pantai ini tersembunyi di balik tebing-tebing tinggi dan semak-semak. Disebut Secret Beach karena memang jalan untuk menuju pantai ini relatif sulit untuk diakses. Pantai Pandawa memiliki pasir seputih salju dan air laut yang jernih. Di sini, anda akan dimanjakan oleh olahraga air seperti kano dan paralayang. Anda juga bisa berenang di air laut yang jernih. Jika anda datang ke sini dibulan Maret, anda bisa menikmati parade budaya yang diadakan oleh penganut Hindu – Buddha.

14. Pantai Parai Tenggiri, Bangka Belitung

 

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Pantai Parai Tenggiri adalah pantai yang terletak di kawasan daerah Matras, Sungailiat, Bangka Belitung. Pantai ini sering dijadikan obyek wisata dan terkenal dengan batuan granit berbagai ukuran. Ombak dan angin di pantai ini tidak terlalu kencang sehingga aman untuk dipakai berenang dan bermain bersama anak-anak, berbagai fasilitas lengkap tersedia disini soalnya sudah dikelola dengan baik. Pantai Parai Tenggiri juga terkenal dengan jembatan batunya yang menghubungkan ke Rock Island (disana ada restoran yang menghadap ke pantai) yang berada disisi kiri pantai, jangan sampai terlewatkan pokoknya.

15. Pantai Bunaken, Manado

 

bunaken_1

Bunaken adalah sebuah pulau seluas 8,08 km² di Teluk Manado, yang terletak di utara pulau Sulawesi, Indonesia. Pulau ini merupakan bagian dari kota Manado, ibu kota provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Pulau Bunaken dapat di tempuh dengan kapal cepat (speed boat) atau kapal sewaan dengan perjalanan sekitar 30 menit dari pelabuhan kota Manado.

16. Pantai Natsepa, Ambon

 

Pantai-Natsepa-di-Ambon

Pantai ini terletak di desa Suli, Ambon, Maluku Tengah, 14 km dari pusat kota Ambon.

17. Pantai Pelabuhan Ratu, Sukabumi – Jawa Barat

 

Pantai-Pelabuhan-Ratu

Pantai Pelabuhan Ratu, adalah sebuah tempat wisata di pesisir Samudra Hindia di selatan Jawa Barat. Lokasinya terletak sekitar 60 km ke arah selatan dari Kota Sukabumi.

18. Pantai Sanur, Bali

 

sunrise-pantai-karang-sanur

Pantai Sanur adalah sebuah tempat pelancongan pariwisata yang terkenal di pulau Bali. Tempat ini letaknya adalah persis di sebelah timur kota Denpasar, ibukota Bali. Sanur berada di Kotamadya Denpasar. Karena lokasinya yang berada di sebelah timur pulau Bali, maka pantai Bali ini menjadi lokasi yang tepat untuk menikmati sunrise atau matahari terbit. Hal ini menjadikan tempat wisata ini makin menarik, bahkan ada sebuah ruas di pantai Sanur ini yang bernama pantai Matahari Terbit karena pemandangan saat matahari terbit sangat indah jika dilihat dari sana.

19. Pantai Bale Kambang, Malang

 

Pantai-Balekambang-Malang1

Pantai Balekambang terletak di Kecamatan Bantur 65 km, sebelah selatan kota Malang. Di lepas pantai nampak tiga buah pulau berjajar ke arah barat, Pulau Ismoyo, pulau Anoman dan Pulau Wisanggeni. Tepat di atas Pulau Ismoyo berdiri megah sebuah Pura,yang bernama Pura Luhur Amertha Jati. Untuk mencapai Pura ini, anda dapat melalui sebuah jembatan setapak dengan lebar 1,5 meter.

20. Pantai Kuta, Bali

 

Turis-Pantai-Kuta-Bali

Pantai Kuta adalah sebuah tempat pariwisata yang terletak di sebelah selatan Denpasar, ibu kota Bali, Indonesia. Kuta terletak di Kabupaten Badung. Pantai ini juga memiliki ombak yang cukup bagus untuk olahraga selancar (surfing), terutama bagi peselancar pemula. Lapangan Udara I Gusti Ngurah Rai terletak tidak jauh dari Kuta.

21. Karimun Jawa, Jawa Tengah

 

Crystal clear waters and colourful coral reefs around the small island of Pulau Kecil, located within the Marine National Park of Karimunjawa or Karimun Jawa, which translates as a stone's throw from Java.

Kepulauan ini terdiri dari beberapa pulau-pulau kecil. Kamu bisa ‘lompat’ dari satu pulau ke pulau lain dan menikmati keindahan pantai-pantai berpasir putih disana.

22. Pantai Parangtritis, Yogyakarta

 

Pantai-Parangtritis-2

Parangtritis adalah sebuah tempat pariwisata berupa pantai pesisir Samudra Hindia yang terletak kurang lebih 25 kilometer sebelah selatan kota Yogyakarta.
Apa kalian udah langsung mikirin destinasi liburan berikutnya? Sepertinya menjelajahi pantai Indonesia gak akan ada habisnya. Kalau kalian ingin menambahkan informasi pantai yang indah lainnya, bisa isi di kolom komentar.

Sumber : 
http://anekatempatwisata.com
http://www.idntimes.com

Fans Page Facebook : www.facebook.com/healthybeautyidea
Instagram : @pintarsehatcantik
BBM : 5C878A16
Follow My Line@ : goo.gl/OXpV8a 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar